MAN 1 Kota Padang, Humas – MAN 1 Kota Padang mengumumkan penetapan 107 siswa Eligible untuk mengikuti Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) tahun pelajaran 2022/2023 pada MAN 1 kota Padang, Rabu (8/2) di MAN 1 Kota Padang.
SNBP ini adalah istilah baru yang digunakan pada tahun 2023 ini yang sebelumnya bernama Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN).
Hal itu ditetapkan berdasarkan kuota yang dimiliki MAN 1 Koita Padang yang berakredtasi A, sebanyak 40 persen dari total siswa kelas XII, dengan rincian 47 siswa jurusan IPA, 32 siswa jurusan IPS dan 28 siswa jurusan IPK.
Marliza, kepala MAN 1 Kota Padang mengatakan bahwa, 107 siswa ini dinyatakan memenuhi syarat untuk diusulkan sebagai peserta seleksi SNBP yang selanjutnya akan diseleksi berdasarkan perguruan tinggi pilihannya.
“Kita pada hari ini mengumumkan penetapan siswa yang dinyatakan memenuhi syarat (eligible) untuk diusulkan sebagai peserta SNBP yang akan diseleksi untuk diterima di perguruan tinggi umum negeri berdasarkan prestasi,” jelasnya.
Marliza juga mengatakan bahwa 107 siswa ini hasil perengkingan nilai berdasarkan jurusan masiang-masing, sehingga lahir jumlah 40 persen siswa perjurusannya.
“Perengkingan nilai ini dilakukan pada tiap jurusan. Kita menyaring 40 persen perjurusannya sehingga lahirlah angka-angka perjurusan tadi,” jelasnya lagi
Arnelis, wakil kepala bidang kesiswaan menambahkan bahwa 107 siswa ini adalah 40 persen dari jumlah seluruh siswa yang berhak untuk mengikuti seleksi memasuki perguruan tinggi umum negeri. Sedangkan untuk seleksi perguruan tinggi Islam negeri mereka berkesempatan 100 persen.