Padang-(Humas)- Tim PBB MAN 1 Kota Padang selaku juara 2 perlombaan PBB tingkat Sumatera Barat yang diadakan oleh Universitas Nahdhatul Ulama (UNU) Sumatera Barat dengan didampingi oleh pembina menyerahkan hadiah lombanya kepada madrasah, Senin (29/8-2002) di lapangan MAN 1 Kota Padang.
Hadiah yang berupa piala, bingkisan dan uang pembinaan tersebut diterima langsung oleh kepada madrasah yang didampngi oleh wakil kepala madrasah.
Dalam kata sambutannya Marliza selaku kepala madrasah mengucapkan terima kasih banyak kepada para siswa yang telah berjuang untuk memajukan madrasah dan para pembina yang selalu setia mendampingi siswa dalam latihan.
“Kami selaku pimpinan madrasah memberi apresiasi yang sebesar-besarnya kepada para siswa dan juga pembina yang telah mengharumkan nama madasah dengan berhasil menjadi juara II pada perlombaan peraturan baris berbaris (PBB) di kampus UNU Sumbar. Semoga tim ini juga akan berjaya pada moment selanjutnya,” jelas Marliza.
Arifin selaku salah seorang pembina mengaku sangat bangga dengan anak didiknya. Arifin bersama Gafarsi dan Fitri merasa puas karena usaha mereka dan anak didiknya berbuah manis dengan menjadi juara Sumatera Barat.
Hadir dalam penyerahn piala juara tersebut kepala madrasah, wakil kepala madrasah, para pembina dan tim PBB MAN 1 Kota Padang.(Ai)