MAN 1 Kota Padang, Humas – Hari pertama test wawancara dan kelengkapan administrasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN 1 Kota Padang diramaikan oleh para calon siswa dan orang tua atau wali, Senin (22/5) di ruang panitia PPDB MAN 1 Kota Padang.
Test wawancara dan kelengkapan administrasi ini adalah tahapan yang harus dilewati oleh calon siswa setelah dinyatakan lulus pada tahapan ujian praktek ibadah dan membaca Al-Quran serta test potensi akademik (TPA).
Menurut ketua panitia PPDB sekaligus wakil kepala bidang kesiswaan MAN 1 Kota Padang bahwa tujuan dari wawancara ini adalah untuk memastikan calon siswa yang betul-betul akan belajar di MAN 1 Kota Padang.
“Setelah diumumkan kelulusan pertama dari test praktek dan TPA, maka perlu didakan wawancara untuk memastikan calon siswa tersebut. Hal ini akan terlihat dari kesungguhan calon dan orang tuanya dalam mengikuti wawancara ini,” jelanya.
Arnelis melanjutkan bahwa selain untuk kepastian siswa juga untuk membuat kontrak belajar dengan calon siswa dan orang tua terhadap pelaksanaan pembelajaran dan untuk keberhasialana calon siswa ini di MAN 1 Kota Padang.
“Kontrak belajar ini perlu dibuat agar calon siswa dan orang tua paham akan peraturan yang berlaku di madrasah dan dengan memahami hal itu calon siswa ini akan disiplin dalam belajar dan sukses di MAN 1 Kota Padang ini,” jelasnya lagi.
Dia menambahkan bahwa tahapan ini juga untuk melengkapi adminstrasi yang dibutuhkan untuk kelengkapan data siswa yang terhubung langsung dengan data base kementerian agama pusat.
Tahapan wawancara dan kelengkapan administrasi ini di laksanakan oleh tim wawancara yang terdiri dari wakil kepala madrasah dan guru BK serta tenaga kependidikan MAN 1 Kota Padang. (Ai)
© 2018 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.