MAN 1 Kota Padang, Humas – Di setiap hari Kamis sore setiap pekan, MAN 1 Kota Padang dihebohkan oleh kegiatan ektra kurikuker musik dan pencak silat.
Hal ini disebabkan oleh berkumpulnya kegiatan kelompok ektra kurikuler drum band, hadrah, kelompok seni, drama, tari dan musik (sendratasik) serta kelompok pencak silat Tapak Suci.
Dengan berkumpulnya beberapa kelompok ekstrakurikuler ini, MAN 1 Kota Padang sangat heboh, semarak dan ramai karena semua kegiatan ini berkumpul di lapangan yang sama.
Kepala MAN 1 Kota Padang, Afrizal yang selalu memantau kegiatan siswa ini mengatakan bahwa madrasah harus menyalurkan bakat dan minat siswa sehingga berguna bagi mereka di masa depannya.
“Tugas kita di madrasah adalah mengembangkan potensi semua siswa berdasarkan bakat dan minat mereka. Tentu saja kita harus menyiapkan semua sarana pendukung seperti yang terlihat hari ini,” jelasnya.
Afrizal berharap agar kegiatan tambahan ini berguna bagi mereka di masa depannya.
Wakil kepala bidang kesiswaan, Arnelis mengatakan bahwa berkumpulnya kelompok ekskul musik ini karena permintaan para pembina dan para peserta serta berdasarkan hari senggangnya masing-masingnya.
“Madrasah kita begitu semarak dan heboh pada setiap hari Kamis dengan kegiatan ini. Dan tanpa terasa waktu berjalan tanpa terasa karena pembina dan peserta asyik dengan kegiatannya,” jelasnya.
Terlihat di lapangan MAN 1 Kota Padang ini kumpulan siswa masing-masing kelompok dengan seragam khususnya.Sedangkan musik tradional sendratasik dan hadrah lebih memilih berkegiatan di dalam ruangan (Ai)
© 2018 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.